Danramil 08/Pulau Buaya Hadiri Apel Gabungan di Polres Tanjung Balai Dalam Rangka Pelaksanaan Penyemprotan Massal

Spread the love

Tanjung Balai, Mitrasatu.com — Komandan Koramil (Danramil) 08/Pulau Buaya Kapten Arm Viktor Hutagaol jajaran Kodim 0208/Asahan bersama anggotanya turut serta menghadiri Apel Gabungan yang dilaksanakan bertempat di Polres Tanjung Balai dalam rangka pelaksanaan penyemprotan Cairan Disinfektan di tiap-tiap Kelurahan Wilayah Tanjung Balai, Selasa (31/03/2020).

Dalam kegiatan Apel Gabungan tersebut turut serta dihadiri oleh, Walikota Tanjung Balai, Kapolres Tanjung Balai, Pabung Tanjung Balai mewakili Dandim 0208/Asahan, Danlanal, Sekda Tanjung Balai, Para Danramil Tanjung Balai, Para Camat Tanjung Balai, Lurah dan Kepling serta Personil TNI dan Polri.

Kegiatan melaksanakan penyemprotan dengan menggunakan Water Canon disepanjang jalan di Wilayah Tanjung Balai dan penyemprotan di Kelurahan Wilayah. Tanjung Balai dengan harapan agar masyarakat terhindar dari virus corona covid 19.

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: