Kasrem 092/Maharajalila Hadiri Rapat Paripurna DPRD Kaltara ke-13 tahun 2024

oleh
oleh

Tanjung Selor – Kasrem 092/Maharajalila Kolonel Inf Darwis Efendi, S.E., M.M. menghadiri rapat paripurna ke-13 masa persidangan II tahun 2024, bertempat di DPRD Prov. Kaltara. Senin(13/5/2024).

Rapat tersebut membahas tentang penyampaian rekomendasi DPRD Kalimantan Utara (Kaltara) atas laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPj) gubernur Kaltara tahun anggaran 2023.

Rapat tersebut diawali dengan kata penghantar oleh pimpinan rapat, Laporan Kehadiran Anggota Dewan Oleh Sekretaris Dewan, Pembacaan Rekomendasi DPRD terhadap LKPj Gubernur Kalimantan Utara TA 2023, Pembacaan SK DPRD Oleh Sekretaris Dewan, Persetujuan bersama DPRD, Penyerahan Rekomendasi DPRDkepada Pemerintah Daerah dan
Penandatanganan Surat Keputusan DPRD.

Wakil Gubernur Provinsi Kaltara, Dr. Yansen Tipa Padan, M.Si., dalam rapat paripurna menyerahkan penyampaian LKPj gubernur Kaltara kepada anggota DPRD Kaltara dan dilanjutkan dengan penyerahan rekomendasi Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) untuk satu tahun mendatang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *