SABANG — Untuk mendorong dan mensejahterakan masyakarat Kota Sabang dalam bertani, berkebun dalam Pandemi Covid-19 agar tidak ketergantungan pupuk dari luar Kota Sabang, Lanud Maimun Saleh kembali membuka bengkel bumi JST ( Jamu Sehat Tanaman dan ternak ) di Shelter PK Lanud MUS, Rabu(23/09/2020).
Dalam kegiatan pembuatan Jamu Sehat Tanaman dan ternak tersebut merupakan karya anak bangsa Bengkel Bumi, yang dihadiri oleh Komandan Lanud MUS Letkol Pnb Dariyanto, Dandim 0112 Sabang Letkol Czi. Istiyarto S.T, Taufik Kepala BNI Kota Sabang, Siswanto Kepala BMKG Sabang, Saifuddin Ketua KTNA, Perwakilan dari pengadilan Negeri Sabang, Personil Perwakilan dari Kodim 0112 dan personil dari Lanud Maimun Saleh dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan dalam Pandemi Covid-19.
Terimakasih atas kehadirannya yang telah meluangkan waktu untuk berkunjung ke Lanud Maimun Saleh, Pertama-tama marilah kita panjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah SWT yang telah memberi nikmat serta karunia-Nya sehingga kita semua dapat berkumpul bersama di tempat ini, pada hari ini kita akan melaksanakan Pembuatan JST tahap ke II, dimana di tahap I kita sudah melaksanakan pada bulan Juli dan pembuatan pupuk JST sebanyak 1 tong ( 100 liter), untuk pembuatan JST tahap ke II ini kita akan mencoba membuat pupuk JST sebanyak 2 tong (200 liter), Ucap Danlanud MUS Letkol Pnb Dariyanto.
Pupuk JST ini sudah saya aplikasikan terhadap tanaman-tanaman dirumah memang sudah terbukti kami coba untuk disemprotkan ke tanaman tomat, terong dan sawi pop coy dihalaman rumah dalam polyback hasilnya tanaman tersebut lebih subur, daunnya lebih hijau nampak segar besar dan lebar buahnya lebih banyak dan besar Tutur Kepala BMKG Bapak Siswanto.
Dengan harapan nantinya dalam edukasi JST ini dapat menjadi kreatifitas seluruh masyarakat Sabang, dan nantinya tidak ketergantungan dengan pupuk dari luar Sabang dengan biaya murah dan hasilnya banyak dan insaallah berhasil kalau kita berusaha, Sambungnya. (*)