Babinsa Koramil 03/Lima Puluh Cegah Penyebaran Virus Corona Dengan Penyemprotan Cairan Disinfektan

oleh -51 Dilihat
Spread the love

Batu Bara, Mitrasatu.com — Perkembangan virus corona (covid-19) tidak bisa dianggap remeh dan masyarakat diimbau untuk bahu-membahu menjaga kesehatan bersama, dengan mengurangi kerumunan atau tidak berpergian bila mendesak. Cara tersebut dinilai ampuh untuk meredam penyebaran virus corona.

Upaya menekan corona juga dilakukanBabinsa Ramil 03/Lima Puluh Kodim 0208/Asahan Serda Toni Andus  Purba Melaksanakan penyemprotan Disinfektan Di balai desa gunung bandung guna pencegahan terhadap covid 19, yang dilaksanakan bertempat di Dusun 3 Desa Gunung Bandung Kecamatan Lima Puluh Pesisir Kabupaten Batu Bara, Selasa (31/03/2020).

Dalam kesempatan tersebut Serda Toni Andus Purba menjelaskan, penyemprotan disinfektan tersebut juga untuk memutuskan rantai penyebaran Covid 19 dan sesuai arahan Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumut.

No More Posts Available.

No more pages to load.