Rawat Padi, Babinsa Koramil 04/SB Bantu Petani Bersihkan Hama Keong

oleh -50 Dilihat
Spread the love

Pematang Siantar, Mitrasatu.com — Babinsa Koramil 04/Siantar Barat Kodim 0207/Simalungun Sertu J. H. Situmorang  melaksanakan kegiatan pendampingan hanpang membantu membersihkan hama keong mas pada tanaman padi milik Bapak J.Tampubolon seluas 6 rante usia tanam 22 hari Poktan Sitio-tio Kelurahan Setia Negara Kecamatan Siantar Sitalasari Kota Pematang Siantar, Kamis (12/03/2020).

Ancaman tanaman padi seperti hama keong mas dan lain-lain perlu segera diantisipasi dengan mencari hama keong dengan cara menjemput keong atau penyemprotan obat-obat pembasmi hama tanaman, sehingga tidak sampai terlambat atau mengancam produksi panen mendatang,” ujar Sertu J. H. Situmorang 

Pada saat tanaman padi mulai berbunga rentan terhadap serangan hama keong mas, sehingga perlu pengawasan dan perawatan lebih intensif dari petani, sambung Sertu J. H. Situmorang.

Sementara itu, Bapak J.Tampubolon mengaku senang dan berterimakasih dengan intensitas pendampingan yang dilakukan Babinsa.”Terimakasih, ini sangat membantu petani dalam mengawal produksi pertanian,” ungkapnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.